alexametrics

Sering Ikut Ajang Pencarian Bakat, Maharani Yakin Juarai Bintang Suara

Ferry Noviandi | Evi Ariska Jum'at, 22 Januari 2021 | 11:53 WIB
Sering Ikut Ajang Pencarian Bakat, Maharani Yakin Juarai Bintang Suara

Princess Maharani [YouTube Kilau DMD MNCTV]

Princess Maharani mengaku happy setiap mengikuti ajang pencarian bakat.

Suara.com - Ajang pencarian bakat penyanyi dangdut Bintang Suara mendapat peserta spesial. Dia adalah Maharani, perempuan yang telah mengikuti hampir seluruh ajang pencarian bakat di televisi.

Perempuan 25 tahun ini menamai dirinya dengan nama panggung Princess Maharani. Sejak 2018 ia gencar mengikuti berbagai ajang pencarian bakat di Tanah Air, namun tak ada satu pun yang lolos.

Ada pula ajang pencarian bakal yang telah diikuti di antaranya, The Next Boy/Girl Band season 2, Kilau DMD, KDI, Digoyang, Pop Academy, Liga Dangdut Indonesia.

"Nggak pernah lolos. Saya juga bingung ya, saya mengikuti audisi tahun 2010 ya, yang Kilau DMD ini saya masuk panggung jadi icon Kilau DMD tapi untuk masuk finalis belum pernah hanya masuk ke acara panggung atau live," kata Maharani kepada Suara.com, Kamis (21/1/2021).

Ketertarikannya kepada dunia tarik suara berawal dari hobinya yang suka joget. Sempat menjadi penonton bayaran, perempuan asal Sumatera ini mencoba peruntungannya dengan mengikuti berbagai audisi ajang pencarian bakat.

"Suka joget sih (alasan ikut ajang pencarian bakat). Sejak saya di Jakarta. Jadi dari penonton bayaran itu kan ada joget-joget, nah sejak itu saya bawa happy aja. Bodo amat apa kata orang yang penting saya happy. Dari situ mengikuti audisi The Nex Boy/Girl Band season 2," ungkapnya.

Lucunya, Maharani mengakui dirinya tidak bisa bernyanyi. Namun hal itu tak menghentikannya ikut dalam berbagai audisi ajang pencarian bakat demi mewujudkan mimpinya menjadi penyanyi.

"Saya audisi dari awal nggak bisa nyanyi sama sekali. Saya hanya bisa nyanyi waktu itu ikut The Next Boy/Girl Band season 2 itu hanya bisa nyanyi 'Pergi Pagi Pulang Pagi'," ujarnya.

Gagal berkali-kali, Princess Maharani tak putus asa. Bermodalkan nekad, ia terus mengikuti berbagai ajang pencarian bakat di dunia tarik suara.

15 Mar
news

Juara Bintang Suara 2021, Ibunda Aurelya Ratamchia Dewanda Titip Pesan Ini

Aurelya Ratamchia Dewanda ingin terus meningkatkan kemampuannya di dunia musik dangdut dan bisa menciptakan lagu sendiri.

Selengkapnya...
10 Mar
news

Juara Bintang Suara, Aurelya Dewanda Ingin Tancap Gas Berkarya

Gadis kelahiran Kediri, 11 Desember 2003 itu langsung menandatangani kontrak kerjasama dengan label ProAktif usai menyabet jawara Bintang Suara.

Selengkapnya...
09 Mar
music

Aksi Heboh Imelda Bikin Juri Bintang Suara Ikutan Berjoget

"Kadang larena kita udah terlalu asyik sama lagunya bisa lupa lirik," katanya.

Selengkapnya...